Aopok
No Result
View All Result
  • Login
  • Home
  • Filter
    • Terbaru
    • Spesial
    • Istimewa
    • Hot
    • Galeri
  • Berita
    • Daerah
    • Dunia
    • Nasional
  • Bisnis
  • Explore
    • Alamat
    • Food & Travel
      • Kuliner
      • Resep Masakan
    • Kode Pos
    • Masjid
    • Wisata
  • Religi
  • Sports
  • Tekno
  • More
    • Otomotif
    • Entertainment
    • Lifestyle
    • Edukasi
    • Lainnya
  • Network
    • Artikel
      • Biodata Viral
      • Chord Lirik
      • Religi
      • Resep Masakan
      • Ulasan Film
      • Tempo Dulu
    • Iklan Gratis
    • Media Sosial
    • Terviral
    • Seputar Bisnis
    • Pasang Iklan
    • Jok Bangka
    • Ulasan Bisnis
    • Trading
    • Top Bisnis
Iklan Gratis
SUBSCRIBE
  • Home
  • Filter
    • Terbaru
    • Spesial
    • Istimewa
    • Hot
    • Galeri
  • Berita
    • Daerah
    • Dunia
    • Nasional
  • Bisnis
  • Explore
    • Alamat
    • Food & Travel
      • Kuliner
      • Resep Masakan
    • Kode Pos
    • Masjid
    • Wisata
  • Religi
  • Sports
  • Tekno
  • More
    • Otomotif
    • Entertainment
    • Lifestyle
    • Edukasi
    • Lainnya
  • Network
    • Artikel
      • Biodata Viral
      • Chord Lirik
      • Religi
      • Resep Masakan
      • Ulasan Film
      • Tempo Dulu
    • Iklan Gratis
    • Media Sosial
    • Terviral
    • Seputar Bisnis
    • Pasang Iklan
    • Jok Bangka
    • Ulasan Bisnis
    • Trading
    • Top Bisnis
No Result
View All Result
Aopok
No Result
View All Result
Home Explore

Tentang Sampah Makanan

Jelajah by Jelajah
21.02.2019
Reading Time: 5 mins read
0
Tentang Sampah Makanan
ADVERTISEMENT
Foto dari self.com

Memangnya sampah makanan signifikan, ya? Itu yang saya pikirkan waktu teman saya minta saya membahas soal sampah makanan. Sebagai tukang makan, di rumah maupun di luar rumah saya dan suami hampir selalu menghabiskan makanan kami. Karena itu, saya merasa sampah makanan bukan masalah dalam keseharian. Sampai suatu hari, saya berinteraksi dengan orang-orang yang bisa membeli makanan kemudian membuangnya begitu saja hanya karena mereka tidak suka atau karena malas untuk meneruskan untuk memakannya. Saat itulah saya tertohok. Ada berapa banyak orang yang seperti ini ya?

RELATED POSTS

Makan Siang di Meeting Point (Rebranding Umanusa Resto) Bandung

Keuntungan Menginap di Dormitory Room dan Tips Nyaman Menikmatinya

Kiat Hijrah dalam Konteks Berwisata

Sampah makanan bagi saya sebenarnya tidak masuk akal dan melihatnya agak membuat saya sakit hati. Kenapa? Ini beberapa sudut pandang saya tentang makanan.ย 
Makanan itu dari awal dibuat untuk dimakan, bukan untuk dibuang.
Ini jelas, tapi mungkin perlu diperjelas untuk sebagian orang. Makanan itu dibuat untuk kita nikmati, untuk memenuhi kebutuhan primer kita untuk hidup. Saya paham setiap orang punya batas kekenyangan. Karena itu saya selaluย ambil/pesan makanan sesuai porsi yang sanggup dimakan. Lebih baik nambah ketika merasa kurang daripada pesan kebanyakan lalu dibuang. Kalau ada bagian yang tidak disukai dari sebuah makanan, saya biasanya bilang di awal ke pelayannya supaya elemen yang tidak disukai tidak dimasukkan ke makanan – daripada nantinya nggak saya makan dan terbuang. Kalau nggak bisa? Share sama suami/teman/keluarga yang lagi makan bareng atau nggak usah pesan menu yang ada elemen yang nggak bakal dimakan. Simpel.
Makanan itu dibuat dengan tenaga seseorang dan diambil dari sumber daya alam – keduanya patut dihargai.
Karena saya sering masak, saya tahu bahwa bahan makanan bisa melewati proses sekian lama sebelum sampai ke piring saya. Saya tahu bahan-bahan yang ada di dalamnya mungkin nggak semuanya mudah didapatkan. Saya juga tahu kalau memasak itu kadang melelahkan. Seandainya saya sudah capek masak kemudian ada orang yang membuang masakan saya, saya pasti sedih. Karena itu, saya berusaha menghargai bahan, proses, dan orang yang memasak dengan menghabiskan makanan yang ada. Selama makanan itu tidak membuat saya sakit atau keracunan, saya tidak akan sampai hati membuangnya.
Punya makanan yang bisa dimakan setiap hari dan bisa makan tanpa kendala itu adalah sebuah kemewahan yang harus disyukuri.
Saya kalau telat makan biasanya uring-uringan. Bagi saya, makan = bahagia. Saya pernah merasakan beberapa kali sakit tifus yang membuat saya harus pilih-pilih makanan. Sungguh itu nggak enak banget. Bisa makan apa saja, punya akses ke berbagai makanan itu bagi saya adalah kemewahan yang membahagiakan. Karena itu, menurut saya tidak masuk akal bagi seseorang untuk menyia-nyiakan kebahagiaan yang tersaji di piringnya.
That being said, saya melihat bahwa nggak semua orang punya pandangan seperti saya – entah belum tercerahkan atau memang nggak peduli aja. Menimbang hal ini, saya ingin berbagi beberapa fakta tentang sampah makanan.ย 

1. Jumlah sampah makanan yang ada > kebutuhan makan mereka yang kelaparan
Berdasarkan data dari FAO, sampah makanan dunia pada tahun 2011 yatu 1.3 milyar ton/tahun (1). Sebanyak apa 1.3milyar ton? Kira-kira sebanyak porsi makan untuk 2 milyar orang (2). Sementara, pada tahun yang sama, data FAO menunjukkan ada 813juta orang yang kelaparan / mengalami gizi buruk (3).

Untuk Indonesia, banyaknya sampah makanan yang dihasilkan yaitu 300kg/orang/tahun (4) – diprediksi oleh The Economist Intelligence Unit sebagai penghasil sampah makanan terbesar kedua di dunia. Sementara kita membuang makanan, masih ada 19.4 juta orang Indonesia lainnya yang tidak bisa memenuhi kebutuhan makannya dengan baik (kelaparan/kurang gizi) (5).

2. Sampah makanan = waste of resource & money
Untuk menanam dan beternak bahan makanan yang kita makan, butuh lahan, air, dan energi. Di tahun 2007, lahan sebesar 1.4 milyar hektar digunakan untuk memproduksi makanan yang berakhir tidak dikonsumsi (menjadi sampah makanan) (6). Luas lahan 1.4 milyar hektar tersebut kira-kira setara dengan 7x luas negara Indonesia. Sementara, 250ย km3ย dari air bersih yang ada di dunia digunakan untuk memproduksi makanan yang berakhir tidak dikonsumsi (6). Volume air yang ‘terbuang’ ini kurang lebih setara dengan volume seluruh air yang ada di Danau Toba. Kemudian, jika dihitung nilainya, sampah makanan dunia bernilai USD 310-680 milyar (7). Apakah worth it untuk ย menjadi bagian dari mereka yang menyia-nyiakan sumber daya sebanyak ini hanya karena malas menghabiskan atau mengambil lebih dari porsi yang kita sanggup?

Foto dari eugeneveg.org

3. Sampah makanan berkontribusi pada emisi gas rumah kaca dan perubahan iklim
Berdasarkan penelitian FAO, total nilai emisi karbon dari sampah makanan global pada 2007 diestimasi sebesar 3.3 milyar tonย CO2 eq (tidak termasuk emisi dari perubahan guna lahan) (8). Pada 2011, data ini diperbarui menjadi 3.6 milyar tonย CO2ย eq kemudian ditambahkan dengan ย 0.8 milyar tonย CO2ย eq dari emisi deforestasi – jadi, total emisi sampah makanan yatu 4.4 milyar tonย CO2ย eq (9). Dengan nilai sebesar ini, jika sampah makanan itu adalah sebuah negara, maka ia menduduki ranking ketiga sebagai penyumbang emisi karbon setelah China dan USA (8).

Dari emisi karbon yang ada, emisi karbon sampah makanan pada tingkat konsumen berkontribusi paling besar, yaitu 37% dari seluruh fase hidup makanan (9). Jumlah sampah makanan pada tingkat konsumen, walau tidak sebanyak pada tingkat produksi, tetap berkontribusi cukup signifikan, yaitu 22% dari total sampah makanan dalam fase hidup makanan tersebut (9).

ADVERTISEMENT

Kalau kalian ingin mencoba untuk mengurangi sampah makanan, bisa cek beberapa tips #NotWasting seperti dari FAO atau Sustaination. Tips pribadi dari saya selain ambil sesuai porsi dan menolak makanan yang tidak disukai di awal: coba untuk membuat rencana makan seminggu kedepan atau coba belanja bahan-bahan makanan harian/mingguan daripada bulanan. Berdasarkan pengalaman saya pribadi, dengan belanja bahan makanan harian/mingguan, saya dapat mengurangi penumpukan di kulkas dan bahan makanan yang kita gunakan pun akan lebih fresh. Metode ini juga berguna untuk kalian yang merasa sulit stick to menu plan (dan senang grocery shopping). Tapi sebelum belanja bahan makanan baru, pastikan belanjaan bahan makanan sebelumnya sudah digunakan ya! Saya sendiri belanja bahan makanan 2-3 hari sekali dan selalu menggunakan suatu bahan makanan sampai habis sebelum membeli baru bahan makanan yang sama ke kulkas. Bagi kalian yang tidak punya waktu untuk belanja sering-sering, coba untuk selalu membuat daftar belanja sebelum berangkatย and stick to it! Let’s try to become a mindful shopper to prevent food waste.

Kalau sudah baca tulisan di atas, saya rasa kalian setuju – sampah makanan tidak masuk akal secara logika dan secara moral. Masih mau buang-buang makanan?

Salam hijau,

Tags: Jalan-JalanPelesirTempat WisataTourTravelTravelingwisata
ShareTweetPin
Jelajah

Jelajah

Related Posts

Makan Siang di Meeting Point (Rebranding Umanusa Resto) Bandung
Explore

Makan Siang di Meeting Point (Rebranding Umanusa Resto) Bandung

20.01.2026
Keuntungan Menginap di Dormitory Room dan Tips Nyaman Menikmatinya
Explore

Keuntungan Menginap di Dormitory Room dan Tips Nyaman Menikmatinya

17.01.2026
Kiat Hijrah dalam Konteks Berwisata
Explore

Kiat Hijrah dalam Konteks Berwisata

16.01.2026
Roti Tawar Bobo Pontianak Tanpa Pengawet
Explore

Roti Tawar Bobo Pontianak Tanpa Pengawet

15.01.2026
Coto Makassar Kapuas Indah Pontianak
Explore

Coto Makassar Kapuas Indah Pontianak

09.01.2026
Martabak Pak Salim, Martabak Legendaris di Jalan Burangrang Bandung
Explore

Martabak Pak Salim, Martabak Legendaris di Jalan Burangrang Bandung

04.01.2026
Next Post
Ustadzah Ini Bungkam Netizen yang Hobi Mengkafirkan Muslim Lain Diluar Kelompoknya

Ustadzah Ini Bungkam Netizen yang Hobi Mengkafirkan Muslim Lain Diluar Kelompoknya

Ustadzah Ini Bungkam Netizen yang Hobi Mengkafirkan Muslim Lain Diluar Kelompoknya

Ustadzah Ini Bungkam Netizen yang Hobi Mengkafirkan Muslim Lain Diluar Kelompoknya

Iklan

Recommended Stories

Siapakah Syaikh Robi’ Itu?

Siapakah Syaikh Robi’ Itu?

24.01.2017

Alamat Kantor Imigrasi Di NTT

28.06.2016

Keindahan Kota Polewali

15.05.2018

Popular Stories

  • Video Viral Andini Permata Bersama Bocil

    Video Viral Andini Permata Bersama Bocil

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Pemerintah Masih Buka Peluang Beri Insentif Industri Tekstil

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Harga iPhone 14 Turun di Indonesia Jadi Mulai Rp 8 Jutaan

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Timnas Indonesia Akan Hadapi Bulgaria, Kepulauan Solomon & Saint Kitts & Nevis bersama John Herdman

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Denada Tolak Ganti Rugi Rp7 Miliar, Ressa Rizky: Saya Cuma Mau Pengakuan!

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
Aopok

Aopok merupakan layanan informasi terbaru dan terpercaya yang mengabarkan berita di indonesia dan seluruh dunia.

LEARN MORE ยป

Terkini

Solusi Islam Menurut Hadist untuk Dua Insan yang Saling Jatuh Cinta

Solusi Islam Menurut Hadist untuk Dua Insan yang Saling Jatuh Cinta

22.01.2026
Trofi Asli Piala Dunia Dipamerkan di Jakarta

Trofi Asli Piala Dunia Dipamerkan di Jakarta

22.01.2026

Kategori

  • Berita
  • Bisnis
  • Bulutangkis
  • Daerah
  • Dunia
  • Edukasi
  • Entertainment
  • Explore
  • Food & Travel
  • Kuliner
  • Lainnya
  • Lifestyle
  • Nasional
  • Otomotif
  • Religi
  • Sejarah
  • Sepakbola
  • Sports
  • Teknologi & Sains

Navigasi

  • Tentang
  • Kontak
  • Subscription
  • Disclaimer
  • Privacy Policy
  • Pedoman Siber
  • Cookies dan IBA
  • Terms

© 2026 Aopok.com - theme by Iklans.com - Pugur.com.

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In
No Result
View All Result
  • Home
  • Filter
    • Terbaru
    • Spesial
    • Istimewa
    • Hot
    • Galeri
  • Berita
    • Daerah
    • Dunia
    • Nasional
  • Bisnis
  • Explore
    • Alamat
    • Food & Travel
      • Kuliner
      • Resep Masakan
    • Kode Pos
    • Masjid
    • Wisata
  • Religi
  • Sports
  • Tekno
  • More
    • Otomotif
    • Entertainment
    • Lifestyle
    • Edukasi
    • Lainnya
  • Network
    • Artikel
      • Biodata Viral
      • Chord Lirik
      • Religi
      • Resep Masakan
      • Ulasan Film
      • Tempo Dulu
    • Iklan Gratis
    • Media Sosial
    • Terviral
    • Seputar Bisnis
    • Pasang Iklan
    • Jok Bangka
    • Ulasan Bisnis
    • Trading
    • Top Bisnis

© 2026 Aopok.com - theme by Iklans.com - Pugur.com.

Are you sure want to unlock this post?
Unlock left : 0
Are you sure want to cancel subscription?