
Lagi kangen. Pengen ngerasain lagi nikmatnya kumpul keluarga
Saya senang dengan acara kumpul keluarga. Paling senang kalau udah kumpul
dengan keluarga besar mamah saya. Mamah adalah anak pertama dari 8
bersaudara. Termasuk jumlah yang lumayan besar kalau lagi pada ngumpul
walaupun gak selalu semua bisa hadir. Kumpul seperti itu memang hanya saya
rasakan ketika bersama keluarga besar mamah saya. Kalau papah kan anak
tunggal jadi ya sepi-sepi aja.
Beberapa Tempat Kumpul Keluarga
Di bawah ini beberapa tempat kumpul keluarga yang pernah kami
lakukan
Rumah

Makan gak makan asal kumpul kalau di keluarga kami karena selalu makan
terus walaupun sekadar mie instan 😋
Ketika masih kecil hingga beranjak remaja, paling sering kumpul keluarga
di rumah kakek dan nenek alias orang tua mamah saya. Di rumah yang tidak
seberapa besar (kalau dibandingkan dengan jumlah keluarga besar) terasa
kebersamaannya. Favorit saya sekeluarga, termasuk anak-anak adalah tidur
di ruang tengah, ngegelar kasur. 😂 Kalau lagi berkumpul, kami senang
becanda dan makan. Pokoknya mulut terus bekerja. Kalau gak makan ya
ngobrol hehehe. Di rumah juga lebih bebas. Mau ngobrol di kamar, di dapur,
di ruang tamu, atau lainnya terserah aja.
Hotel
Udah beberapa tahun terakhir ini, orang tua saya selalu menginap di hotel
bila sedang ke Bandung. Saya sekeluarga pun ikutan *biar dibayarin
hehehe*. Alasan orang tua saya, sih biar bisa istirahat. Maklumlah kalau
lagi kumpul keluarga kan selalu ramai. Susah deh buat istirahat. Tapi,
tetep kalau sehari-harinya ngumpul di rumah, pas waktunya istirahat baru
balik ke hotel.
Beberapa tahun lalu, pernah juga sekeluarga besar menginap di salah satu
hotel di Ciamis. Booking beberapa kamar. Tapi kalau hotel gak enaknya
kayak terkotak-kotak gitu. Mau masuk semua di satu kamar pastinya sempit
banget. Kalau udah ngamar, suka males ke kamar yang lain. Jadi malah
terkesan masing-masing.
Tahun lalu juga pernah ada kejadian ketika kami sedang berkumpul di salah
satu hotel. Resepsionis menelpon salah satu kamar kami karena katanya ada
tamu yang komplen keberisikan dengan suara tertawa dari keluarga kami.
Ups! Maaf, ya. Jadi deh bisik-bisik dan langsung ngacir cari tempat lain
buat ngobrol hehehe.
Camping

foto bersama. Kadang janjian pake baju yang senada 😍
Ya … ya … ini juga seruuuu. Banyak aktivitas juga yang bisa dilakukan.
Tapi, kalau udah di tenda masing-masing kembali sepi hehehe.
Villa
Dari semua tempat kumpul keluarga, favorit saya tentu saja di
rumah. Semua kumpul bareng dalam satu atap. Mau agak berisik juga gak
masalah. Mau masak bareng, dapur disediakan. Jadi gak perlu bingung cari
makan. Malah lebih irit kalau masak sendiri. Lagipula mamah dan
tante-tante saya pada pintar masak.
Mau tidur rame-rame di satu ruangan pun oke. Tidur larut malam sambil
nonton film juga gak masalah. Tapi biasanya gak ada yang kuat begadang.
Kalau lagi gak kumpul di rumah, menyewa villa adalah yang paling mendekati
suasana kebersamaan di rumah. Kelebihan villa dibandingkan rumah adalah
bisa mendapatkan suasana baru. Hu … hu … hu … Saya kangen dengan
suasana ini.
Sewa Apartemen, Rumah, atau Villa di Travelio
Kira-kira masih ada tempat kumpul keluarga yang asik lainnya gak, ya?
Paling gak yang bisa bikin saya merasakan seperti di rumah. Ya, selain di
villa juga. Bagaimana kalau di apartemen?
Ternyata ada, nih. Sekarang Sahabat KeNai gak hanya bisa booking kamar
lewat Travelio. Tapi juga bisa sewa villa, rumah, atau apartemen. Cara
sewanya pun gampang. Sahabat KeNai pilih dulu lokasinya, trus booking.
Atau bisa juga tawar-tawaran dulu karena di sinilah keunikan booking via
Travelio. Gak seru kalau gak nawar ma Lio hehehe.
Tahun lalu, kami pernah menginap di salah satu hotel di Sentul lewat
Travelio. Puas banget deh booking lewat Travelio. Caranya mudah banget,
fast response pula. Kalau ingin tau seperti apa booking lewat Travelio,
Sahabat KeNai bisa baca pengalaman kami saat menginap di Hotel Neo Green
Savana, ya.
[Silakan baca:
Bersantai di Hotel Neo Green Savana by Aston Sentul City]
nih
Saya pengen juga sesekali sewa villa/rumah/apartemen kalau lagi kumpul
keluarga besar. Di Travelio ada banyak pilihan. Seperti foto di
atas, Rumah Taman Family Guest House, terdiri dari 3 kamar dan bisa
menampung hingga 10 tamu. Kalau lihat rumahnya lumayan gede juga (160 m2).
Kayaknya kalau seluruh keluarga besar saya nginep di sana semua juga bisa,
tuh. Lokasinya di perumahan. Di dalam rumah tersedia berbagai fasilitas
yang membuat tamu merasa seperti berada di rumah sendiri.
Kalau lihat foto-fotonya, saya jadi mulai membayangkan kumpul bersama di
sana. Masak bersama kemudian bikin bioskop mini. Seru pastinya. Ah, kangen
ma suasana begini.
Harga sewa di Travelio tentu saja lebih murah. Bisa tawar menawar pula.
Belum puas berhasil tawar menawar? Masih pengen lebih murah lagi? Silakan
Sahabat KeNai pakai kode voucher untuk mendapatkan diskon 40%. Kode
voucher ini hanya berlaku untuk pemesanan tipe properti Apartment, House,
dan Villa yang ada di situs web
Travelio (desktop/mobile
web/aplikasi).
Kode voucher LIOMORET11GMSRBM. Hanya berlaku sampai tanggal 15 Desember 2016 pukul 23.59 wib
Tentu aja pilihan di Travelio banyak banget. Saya pun ingin coba
merasakan bagaimana tinggal di apartemen. Gak perlu beli apartemen dulu
untuk bisa merasakan. Booking aja lewat travelio. Cari apartemen yang
sesuai keinginan baik dari segi lokasi, fasilitas, hingga jumlah kamar.
Wuuiiihhh! Kalau begini saya bisa terkesan gonta-ganti apartemen di
berbagai kota padahal gak punya apartemen hehehe.
Coba menawar harga sewa salah satu apartemen di Jakarta. Setelah beberapa
kali menawar akhirnya disetujui Lio. Yay!

jadi lebih murah lagi. Yippiie!
Semua tempat yang disewakan pun harus sesuai dengan standar Travelio.
Keamanan, kenyamanan, dan kebersihannya disesuaikan dengan standar hotel.
Jadi tinggal bawa perlengkapan pribadi lalu nikmati liburan di apartemen
‘sendiri’. Buat Sahabat KeNai yang sedang melakukan perjalanan bisnis
dalam waktu lama, sewa rumah atau apartemen di Travelio juga patut
dipertimbangkan, lho. 😄
Kayaknya saya harus ajak keluarga besar untuk berkumpul lagi. Menuntaskan
rasa kangen …
Travelio
www.travelio.com










