Aopok
No Result
View All Result
  • Login
  • Home
  • Filter
    • Terbaru
    • Spesial
    • Istimewa
    • Hot
    • Galeri
  • Berita
    • Daerah
    • Dunia
    • Nasional
  • Bisnis
  • Explore
    • Alamat
    • Food & Travel
      • Kuliner
      • Resep Masakan
    • Kode Pos
    • Masjid
    • Wisata
  • Religi
  • Sports
  • Tekno
  • More
    • Otomotif
    • Entertainment
    • Lifestyle
    • Edukasi
    • Lainnya
  • Network
    • Artikel
      • Biodata Viral
      • Chord Lirik
      • Religi
      • Resep Masakan
      • Ulasan Film
      • Tempo Dulu
    • Iklan Gratis
    • Media Sosial
    • Terviral
    • Seputar Bisnis
    • Pasang Iklan
    • Jok Bangka
    • Ulasan Bisnis
    • Trading
    • Top Bisnis
Iklan Gratis
SUBSCRIBE
  • Home
  • Filter
    • Terbaru
    • Spesial
    • Istimewa
    • Hot
    • Galeri
  • Berita
    • Daerah
    • Dunia
    • Nasional
  • Bisnis
  • Explore
    • Alamat
    • Food & Travel
      • Kuliner
      • Resep Masakan
    • Kode Pos
    • Masjid
    • Wisata
  • Religi
  • Sports
  • Tekno
  • More
    • Otomotif
    • Entertainment
    • Lifestyle
    • Edukasi
    • Lainnya
  • Network
    • Artikel
      • Biodata Viral
      • Chord Lirik
      • Religi
      • Resep Masakan
      • Ulasan Film
      • Tempo Dulu
    • Iklan Gratis
    • Media Sosial
    • Terviral
    • Seputar Bisnis
    • Pasang Iklan
    • Jok Bangka
    • Ulasan Bisnis
    • Trading
    • Top Bisnis
No Result
View All Result
Aopok
No Result
View All Result
Home Explore

Merasakan Sensasi Ombak di Pantai Balangan, Bali

Jelajah by Jelajah
07.12.2020
Reading Time: 3 mins read
0
ADVERTISEMENT
Pantai Balangan jadi spot favorit untuk olahraga surfing. Foto: Watersportbali.com

Bicara soal Pulau Bali tentu tak jauh dari pesona pantai-pantainya yang indah. Karenanya bali juga terkenal sebagai destinasi pantai oleh wisatawan domestik maupun mancanegara. Nah, salah satu pantai yang bisa dikatakan eksotis adalah Pantai Balangan di Uluwatu. Dengan air lautnya yang sangat biru, para pelancong malah bilang jika berenang di pantai itu serasa berenang di langit.

RELATED POSTS

Makan Siang di Meeting Point (Rebranding Umanusa Resto) Bandung

Keuntungan Menginap di Dormitory Room dan Tips Nyaman Menikmatinya

Kiat Hijrah dalam Konteks Berwisata

Pada 2012, pantai ini mendapatkan predikat dari program televisi CNN Go sebagai sebuah pantai elok yang tersembunyi di Pulau Dewata dari lima pantai yang masuk dalam pilihan. Letaknya pun tak berjauhan dengan Pantai Dreamland.

Pasir putih yang berpadu dengan birunya air laut, membuat kawasan wisata ini tampak luar biasa. Bahkan ada yang menyamakannya dengan keindahan Raja Ampat di Papua. Meski letaknya yang relatif terpencil, keindahan alamnya membuat Pantai Balangan ramai dikunjungi, terutama pada saat libur dan akhir pekan.

Salah satu hal yang paling memesona dari pantai ini adalah kontur geografis di sekitar pantai dikelilingi oleh tebing batu kapur yang menjulang, dengan tinggi membatasi garis pantai yang memanjang sekira 1 km. Pesonanya juga dilengkapi dengan adanya rangkaian pohon kelapa yang tertata rapi di sekitar tebing yang mengelilingi pantai.

Ombak dan sunset yang paling diburu

Selai pesona pantai yang menyejukkan mata, deburan ombak dari airnya yang jernis serta nuansa langit saat matahari terbenam (sunset) adalah hal yang paling diburu pelancong di pantai ini. Tak heran jika menjelang sore, para turis sudah pasang badan dengan posisi menghadap ufuk barat untuk melihat warna langit yang kontras dengan meronanya matahari tenggelam.

ADVERTISEMENT

Baca Juga: Terapi Hutan di Taman Nasional Aketajawe

Bagi kalian yang hanya ingin menikmati pesona pantai tanpa terjun ke air, pengelola kawasan pantai ini banyak menyediakan kursi pantai yang dapat disewa dengan harga Rp50 ribu sekali pakai yang bisa digunakan seharian penuh. Jika kepanasan, pengelola juga menyewakan tenda dengan tarif yang sama.

Pendek kata, dengan suasana yang disebutkan tadi, pantai ini sangat cocok bagi kalian yang suka berjemur atau sekedar bermain ombak, kemudian setelahnya menikmati sunset sambil menikmati secangkir kopi bali.

Salah satu spot eksotik di Pantai Balangan. Foto: Wisatalova.com

Keindahan panorama Pantai Balangan juga membuatnya kerap dijadikan sebagai lokasi untuk para calon pengantin melakukan sesi foto pra-pernikahan (prewedding). Lain itu, tempat ini juga merupakan surga bagi para penggemar swafoto (selfie). Kalian bisa naik ke tebing untuk mendapatkan foto yang indah, namun disaranlan untuk berhati-hati karena jalurnya cukup terjal.

Surga para peselancar

Selain memiliki pemandangan yang menawan, pantai ini juga memiliki deburan ombak yang menjadi tantangan para peselancar. Tak sedikit yang bilang, bahwa pantai ini adalah salah satu lokasi yang ideal untuk olahraga berselancar.

Baca Juga: Berenang Bersama Hiu Paus di Gorontalo

Ombak yang tinggi, arus kuat, dan gelombang yang panjang, membuat banyak peselancar profesional kelas dunia yang kerap menghabiskan waktu mereka di pantai ini. Bahkan, beberapa kompetisi selancar internasional, seperti Asian Surfing Championship juga pernah diselenggarakan di pantai tersebut.

Akan tetapi, berselancar di Balangan tidak disarankan untuk kalian yang baru mulai menekuni olahraga air itu. Lebih baik berlatih dengan baik terlebih dahulu dengan mendatangi Balangan Wave Surf School. Di sana, Kalian bisa dengan leluasa untuk menguasai teknik-teknik dasar hingga profesional untuk menaklukkan ombak.

Transportasi dan akomodasi

Meskipun pantai ini tersembunyi dan jauh dari hiruk pikuk kota, namun fasilitas dan akomodasi yang ditawarkan cukup banyak dan bervariasi. Terdapat banyak kafe dan penginapan di sekitar pantai. Bahkan, tak sedikit anak-anak muda atau pelancong backpacker yang membangun tenda di sekitar pantai.

Untuk menemukannya, kalian hanya membutuhkan waktu perjalanan dengan mobil/motor sekitar 30-40 menit dari arah Kuta.

Jika kalian pernah ke Garuda Wisnu Kencana (GWK), maka tinggal naik lagi dan lurus ke atas sampai bertemu persimpangan, lalu belok kanan, maka tak lama kalian akan melihat deburan ombak di pesisir Pantai Balangan.

Tapi jika kalian berangkat dari Bandara Ngurah Rai, maka jaraknya lebih dekat, hanya 15 km saja. Banyak transportasi umum, termasuk taksi bandara, yang bisa mengantarkan ke pantai Balangan. Selain mudah dijangkau, para pengunjung Pantai Balangan tak dipungut biaya masuk. Jika membawa kendaraan cukup membayar uang parkir saja.

Sumber: GNFI

Tags: ExploreIndahJalan-JalanJelajahTempatTravelTravelingwisataWisatawan
ShareTweetPin
Jelajah

Jelajah

Related Posts

Makan Siang di Meeting Point (Rebranding Umanusa Resto) Bandung
Explore

Makan Siang di Meeting Point (Rebranding Umanusa Resto) Bandung

20.01.2026
Keuntungan Menginap di Dormitory Room dan Tips Nyaman Menikmatinya
Explore

Keuntungan Menginap di Dormitory Room dan Tips Nyaman Menikmatinya

17.01.2026
Kiat Hijrah dalam Konteks Berwisata
Explore

Kiat Hijrah dalam Konteks Berwisata

16.01.2026
Roti Tawar Bobo Pontianak Tanpa Pengawet
Explore

Roti Tawar Bobo Pontianak Tanpa Pengawet

15.01.2026
Coto Makassar Kapuas Indah Pontianak
Explore

Coto Makassar Kapuas Indah Pontianak

09.01.2026
Martabak Pak Salim, Martabak Legendaris di Jalan Burangrang Bandung
Explore

Martabak Pak Salim, Martabak Legendaris di Jalan Burangrang Bandung

04.01.2026
Next Post

Agar Pariwisata dan UMKM Kita Bangkit Lagi, Ini Solusi Dayamaya

Iklan perjalanan kapal laut dari Hamburg ke Hindia Belanda, 1929

Iklan

Recommended Stories

NAMA NAMA ALLAH TIDAK DIBATASI JUMLAHNYA

28.03.2016

Icip-icip Nasi Kapau Kuliner Minang yang Menggugah Selera

02.10.2015

Elemen Komunikasi Interpersonal

09.06.2008

Popular Stories

  • Pemerintah Masih Buka Peluang Beri Insentif Industri Tekstil

    Pemerintah Masih Buka Peluang Beri Insentif Industri Tekstil

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Video Viral Andini Permata Bersama Bocil

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Harga iPhone 14 Turun di Indonesia Jadi Mulai Rp 8 Jutaan

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Timnas Indonesia Akan Hadapi Bulgaria, Kepulauan Solomon & Saint Kitts & Nevis bersama John Herdman

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Denada Tolak Ganti Rugi Rp7 Miliar, Ressa Rizky: Saya Cuma Mau Pengakuan!

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
Aopok

Aopok merupakan layanan informasi terbaru dan terpercaya yang mengabarkan berita di indonesia dan seluruh dunia.

LEARN MORE ยป

Terkini

Solusi Islam Menurut Hadist untuk Dua Insan yang Saling Jatuh Cinta

Solusi Islam Menurut Hadist untuk Dua Insan yang Saling Jatuh Cinta

22.01.2026
Trofi Asli Piala Dunia Dipamerkan di Jakarta

Trofi Asli Piala Dunia Dipamerkan di Jakarta

22.01.2026

Kategori

  • Berita
  • Bisnis
  • Bulutangkis
  • Daerah
  • Dunia
  • Edukasi
  • Entertainment
  • Explore
  • Food & Travel
  • Kuliner
  • Lainnya
  • Lifestyle
  • Nasional
  • Otomotif
  • Religi
  • Sejarah
  • Sepakbola
  • Sports
  • Teknologi & Sains

Navigasi

  • Tentang
  • Kontak
  • Subscription
  • Disclaimer
  • Privacy Policy
  • Pedoman Siber
  • Cookies dan IBA
  • Terms

© 2026 Aopok.com - theme by Iklans.com - Pugur.com.

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In
No Result
View All Result
  • Home
  • Filter
    • Terbaru
    • Spesial
    • Istimewa
    • Hot
    • Galeri
  • Berita
    • Daerah
    • Dunia
    • Nasional
  • Bisnis
  • Explore
    • Alamat
    • Food & Travel
      • Kuliner
      • Resep Masakan
    • Kode Pos
    • Masjid
    • Wisata
  • Religi
  • Sports
  • Tekno
  • More
    • Otomotif
    • Entertainment
    • Lifestyle
    • Edukasi
    • Lainnya
  • Network
    • Artikel
      • Biodata Viral
      • Chord Lirik
      • Religi
      • Resep Masakan
      • Ulasan Film
      • Tempo Dulu
    • Iklan Gratis
    • Media Sosial
    • Terviral
    • Seputar Bisnis
    • Pasang Iklan
    • Jok Bangka
    • Ulasan Bisnis
    • Trading
    • Top Bisnis

© 2026 Aopok.com - theme by Iklans.com - Pugur.com.

Are you sure want to unlock this post?
Unlock left : 0
Are you sure want to cancel subscription?