PERBEDAAN ANTARA ZUHUD TERHADAP DUNIA DAN ZUHUD TERHADAP APA YANG ADA DI TANGAN MANUSIA
Syaikh Abdul Muhsin bin Hamd al ‘Abbad hafizhahullahu Ta’ala
Rasulullah Shallallahu ‘Alaihi Wasallam bersabda:
Dari Sahabat Abu Abbas Sahl bin Sa’ad Assa’idi radhiallahuanhu dia berkata: Seseorang mendatangi Rasulullah shallallahu`alaihi wa sallam, maka beliau berakata: Wahai Rasulullah, tunjukkan kepadaku sebuah amalan yang jika aku kerjakan, Allah dan manusia akan mencintaiku, maka beliau bersabda, Zuhudlah terhadap dunia maka engkau akan dicintai Allah dan zuhudlah terhadap apa yang ada pada manusia maka engkau akan dicintai manusia. (Hadits hasan riwayat Ibnu Majah dan lainnya dengan sanad hasan).
Pertanyaan:
Sabda beliau Shallallahu ‘Alaihi Wasallam:zuhudlah terhadap dunia dan sabdanya: zuhudlah pada apa yang ada di tangan manusia. Bukankah keduanya semakna, karena apa yang dimiliki manusia itu merupakan dunia?
Jawaban:
Zuhud terhadap dunia tidak sama dengan zuhud terhadap apa yang ada di tangan manusia. Zuhud terhadap apa yang ada di tangan manusia itu perkaranya khusus. Karena zuhud ini adalah zuhud terhadap apa yang ada di tangan mereka, sehingga ia tidak memintanya dari mereka dan ia tidak tersibukkan dengan mereka padanya.
Adapun zuhud terhadap dunia perkaranya umum, sehingga masuk di bawahnya semua perkara yang membuatnya sibuk dari mengingat Allah ‘Azza Wa Jalla dan termasuk juga zuhud terhadap pujian, zuhud, dan sanjungan. Maka zuhud terhadap dunia itu perkaranya umum.
Jadi, tidak dikatakan: zuhud terhadap dunia sama dengan zuhud terhadap zuhud terhadap apa yang ada di tangan manusia. Tetapi zuhud terhadap apa yang ada di tangan manusia masuk pada zuhud terhadap dunia. Maka, merasa cukup dari apa yang ada di tangan manusia termasuk zuhud yang umum.
Syarh al Arba’in An Nawawiyah 28
http://t.me/ukhwh
![[feature] Antara Zuhud Terhadap Dunia dan Zuhud Terhadap Apa yang Ada di Tangan Manusia Antara Zuhud Terhadap Dunia dan Zuhud Terhadap Apa yang Ada di Tangan Manusia](https://i0.wp.com/aopok.com/wp-content/uploads/2024/10/zuhud-dunia.jpeg?resize=320%2C212&ssl=1)









