Islamedia – Pelanggaran terus dilakukan Israel terhadap kehormatan Masjidil Aqsha,
kali ini pasukan intelijen Israel, Rabu (19/12) menyerbu Al-Aqsha dari
arah gerbang Maghoribah.
Salah seorang security Masjidil Aqsha
menyatakan, pasukan intelijen Israel berkeliling di kawasan halaman
Masjidil Aqsha, bersamaan dengan tindakan yang dilakukan kelompok kecil
pemukim yahudi yang menyerbu Al-Aqsha dengan dikawal pasukan kepolisian.
Di lain pihak, sejumlah jamaah dan para pelajar sekolah Al-Quds berada di halaman Masjidil Aqsha secara terpisah.








