Bolabasket adalah salah satu
olahraga yang paling digemari oleh penduduk Amerika Serikat dan penduduk di
belahan bumi lainnya, antara lain Amerika Selatan, Eropa Selatan, Lithuania,
dan termasuk Indonesia.
Menurut Perbasi (2001:11), olahraga bolabasket lahir
lantaran sejumlah anggota Young Mens Christian Association (YMCA)
mengalami kebosanan pada kegiatan rutinitas sehari-hari. Di sana terdapat Luther
Gullick, guru olahraga pada sekolah guru pendidikan jasmani YMCA di
Springfield, Massachussetts.

Luther mengalami kesulitan saat mengajar senam dan
melihat peminat senam di bawah binaannya semakin menurun. Hal tersebut adalah
latar belakang terciptanya olahraga permainan bolabasket. James
Naismith menciptakan olahraga bolabasket atas permintaan Luther. James Naismith seorang guru pendidikan
olahraga di YMCA International Training School (Springfield College) menciptakan olahraga bolabasket pada musim gugur tahun 1891.
































