**Untuk melihat semua Sejarah UI dalam blog ini Klik Disini
Universitas memiliki
rumah sakit bukanlah hal baru. Yang baru adalah Universitas Indonesia memiliki
rumah sakit. Selama ini Rumah Sakit Umum Cipto Mangunkusumo (RSCM) hanya bekerjasama
dengan Universitas Indonesia. RSCM sendiri berada di bawah Kementerian Kesehatan.
Sementara Universitas Indonesia berada di bawah Kementerian Pendidikan. Oleh
karena Kementerian Pendidikan tidak mengurusi rumah sakit, maka RSUI menjadi
urusan Universitas Indonesia. Ini berarti RSUI adalah Rumah Sakit PTN pertama
di Indonesia.
![]() |
| RSUI (foto Tempo) |
Namun masih ada satu hal
lain lagi. Universitas Indonesia secara defacto berada di Depok. Ini dapat
dilihat dari izin mendirikan bangunan IMB Depok, Akan tetapi secara derujre
berada di DKI Jakarta. Hal ini sesuai dengan peraturan perundang-undangan bahwa
Universitas Indonesia berada di ibukota Republik Indonesia. Sebab itu dapat
menimbulkan permasalahan tersedniri bagi pasien. Misalnya di DKI Jakarta ada kebijakan
libur pada hari tertentu sementara di Kota Depok hari kerja, maka dosen dan pegawai
Universitas Indonesia yang menjadi dokter dan pegawai di RSUI menjadi akan
turut libur. Oleh karena itu ada kemungkinan RSUI di Depok tutup (shutdown)
selama hari libur di DKI Jakarta sementara di wilayah Depok adalah hari kerja.
akan sendirinya menguntungkan warga Kota Depok. Paling tidak telah menambah
daftar rumah sakit yang ada di Depok dan menambah pilihan warga Kota Depok
untuk berobat (rawat jalan dan rawat inap). Itulah keutamaan RSUI di Depok yang
secara defacto benar-benar dibutuhkan warga Kota Depok. Keutamaan lainnya
adalah RSUI adalah rumah sakit pendidikan dan rumah sakit kesehatan masyarakat.
Itu dimaksudkan bahwa RSUI bukan rumah sakit komersil (swasta) tetapi lebih
berorientasi untuk dunia pendidikan (termasuk penelitian dan pengabdian
masyarakat), Semoga saja dapat mempercepat peningkatan status ksehatan
masyarakat warga Kota Depok.
di Kota Depok adalah Rumah Sakit Bhakti Yudha. Rumah sakit ini berada di Jalan
Raya Sawangan No 2A. Rumah Sakit ini didirikan pada tahun 1976 oleh Yayasan
Bhakti Yudha yang pada awalnya adalah sebuah klinik bersalin dengan kapasitas
12 tempat tidur yang keberadaanya pada saat itu untuk mendukung proyek Perumnas
di daerah Depok.
maka untuk memenuhi kebutuhan masyarakat, pengurus Yayasan Bhakti Yudha pada
tahun 1980 meningkatkan status klinik bersalin menjadi rumah sakit umum dengan
kapasitas 82 tempat tidur. Pada tahun 1984 kapasitasnya ditingkatkan lagi
menjadi 110 tempat tidur. Pada Tahun 2006 Rumah Sakit Umum Bhakti Yudha
melakukan perubahan dan perbaikan diantaranya adalah perubahan badan hukum
menjadi Perseroan Terbatas (PT) dengan harapan kegiatan pelayanan akan semakin
baik dan professional. Selain itu dilakukan pula perbaikan atau peremajaan pada
gedung laboratorium, gedung unit gawat darurat, gedung poliklinik, gedung
penunjang medis, gedung rawat inap. Sedangkan untuk peralatan penunjang medis
Rumah Sakit Bhakti Yudha menyediakan alat penunjang medis yang lebih modern
termasuk peralatan laboratorium.Rumah sakit Bhakti Yudha kini masih eksis.
di Depok terus bertambah seiring dengan pertumbuhan dan perkembangan kota Depok.
Pertumbuhan kota Depok semakin pesat ketika statusnya ditingkatkan menjadi kota
pada tahun 1999. Â Sebelum tahun 2000
hanya ada dua rumah sakit yang representative yakni: Rumah Sakit Bhakti Yuda
dan RS Hospital Cinere (yang berubah nama menjadi RS Puri Cinere).
terdapat belasan rumah sakit yang berkualitas. Daftar lengkap rumah sakit
tersebut adalah: RS Bhakti Yuda (1980-Klinik Bersalin 1976), RS Puri Cinere
(1991); RSIA Hermina (2000); RS Sentra Medika (2000); RSIA Tumbuh Kembang
(2001-Rumah Bersalin 1986); RS Harapan (2004); RSIA Graha Permata Ibu
(2004-Klinik 2001); RS Simpangan Depok (2004-Dokter Praktek/Rumah Bersalin
1976); RSU Bunda Margonda (2005-RSIA berubah menjadi RSU 2008); RS Tugu Ibu
(2005-Rumah Bersalin 1982); RS Meilia (2006); RSUD Depok (2008); RS Mitra
Keluarga (2008); RS Hasanah Graha Afiah (2008-Rumah Bersalin 2002), RS Citama, RS
Bhayangkara Brimob dan lainnya.
lagi rumah sakit di Kota Depok, RSUI rumah sakit Universitas Indonesia, rumah
sakit untuk warga negara Indonesia, utamanya warga yang tinggal di wilayah Kota
Depok. Sebab secara defacto izin pembangunan dan pendirian RSUI berasal dari
Pemerintah Kota Depok.
kesehatan. Suatu klinik kesehatan yang dikhususkan bagi civitas akademika
(tenaga kependidikan, dosen dan mahasiswa) yang bertempat di lantai dua
Fakultas Keperawatan UI, tepat berada di sebelah barat RSUI ini. Sebagaimana
rumah sakit pertama di Kota Depok bermula dari sebuah klinik bersalin menjadi
rumah sakit modern masa kini, RSUI yang merupakan rumah sakit PTN pertama di
Indonesia boleh dikatakan bermula dari sebuah klinik.
Itulah sejarah rumah sakit di Kota Depok. RSUI sendiri
mulai dibuka untuk umum tanggal 16 Januari 2019. Selamat dan sukses untuk RSUI.
*Dikompilasi oleh Akhir Matua Harahap berdasarkan
sumber-sumber tempo doeloe. Sumber utama yang digunakan lebih pada ‘sumber
primer’ seperti surat kabar sejaman, foto dan peta-peta. Sumber buku hanya
digunakan sebagai pendukung (pembanding), karena saya anggap buku juga
merupakan hasil kompilasi (analisis) dari sumber-sumber primer. Dalam setiap
penulisan artikel tidak semua sumber disebutkan lagi karena sudah disebut di
artikel saya yang lain. Hanya sumber-sumber baru yang disebutkan atau sumber
yang sudah pernah disebut di artikel lain disebutkan kembali di artikel ini
hanya untuk lebih menekankan saja.





