Sumber: https://www.bing.com/images/ | Dok Istimewa |
Bisnis agensi travel perlu selalu ditingkatkan kualitasnya agar bisa semakin berkembang dan bisa bersaing dengan kompetitor. Tentu untuk bisa mengembangkan bisnis di bidang travel tersebut, kamu perlu mempersiapkan segala sesuatunya dengan baik, termasuk pendanaan yang bisa kamu penuhi dari pengajuan pinjaman bank.
Artikel ini akan mencoba membahas tentang tips-tips yang bisa kamu lakukan jika ingin mewujudukan pengambangan usaha agensi travel. Simak pembahasan selengkapnya terkait tips tersebut pada poin-poin pembahasan berikut ini.
7 Tips Mengembangkan Agensi Travel
Melakukan perjalanan liburan banyak digemari karena tidak hanya memberikan kesenangan, namun juga pengalaman yang berkesan. Meski bisa dilakukan secara mandiri, namun tidak sedikit dari orang yang mengandalkan agensi travel saat ingin berlibur. Oleh karena minatnya yang tinggi, maka dari itu usaha ini perlu dikembangkan dengan baik.
Beberapa tips yang bisa kamu aplikasikan untuk mengembangkan bisnis agensi travel antara lain yaitu sebagai berikut.
• Memperluas Jangkauan Pasar
Tips pertama yang bisa kamu lakukan jika ingin megembangkan usaha agensi travel yaitu bisa dimulai dari memperluas jangkauan pasarnya terlebih dahulu. Jika sebelumnya bisnismu sudah memiliki target pasar tertentu, maka kamu bisa mulai memperluasnya.
Cobalah jangkau lebih banyak pasar secara bertahap, supaya nantinya bisnismu terus berkembang dan memiliki banyak pelanggan setia.
• Memastikan Keuangan Dikelola dengan Baik
Selain perlu memperluas jangkauan pasar, saat ingin mengembangkan agensi travel, kamu juga perlu memastikan bahwa keuangan bisnismu dikelola dengan baik. Lakukanlah pencatatan secara mendetail agar setiap transaksi baik masuk maupun keluar terekam dengan baik.
Kemudian untuk mempermudah transaksi yang dilakukan oleh pelanggan, maka kamu juga perlu menyediakan berbagai macam metode pembayaran.
Untuk saat ini, kamu bisa menyiapkan metode mulai dari virtual account hingga metode QRIS. Dengan begitu, pelanggan bisa memilih metode yang paling mudah untuknya saat bertransaksi dengan bisnismu.
• Mengembangkan sesuai Anggaran
Tips penting berikutnya dalam rangka mengembangkan bisnis agensi travel yaitu kamu perlu mengetahui anggaran yang dimiliki dan menggunakannya dengan baik untuk kebutuhan pengembangan ini. Jangan sampai membuat rencana pengembangan dengan dana yang melebihi anggaran jika tidak ingin kewalahan.
Meskipun demikian, jika kamu memang membutuhkan dana tambahan untuk mengembangkan bisnis travel, saat ini kamu bisa mengandalkan dananya dengan pinjaman bank. Nantinya, dana dari pinjaman tersebut bisa kamu gunakan sebaik mungkin, entah itu untuk meningkatkan kualitas maupun mendukung kegiatan promosi.
• Merencanakan dan Melakukan Promosi dengan Giat
Promosi merupakan kegiatan yang penting dilakukan jika kamu ingin bisnis agensi travel terus tumbuh dan berkembang. Supaya semakin banyak orang mengenal bisnis agensi travel yang kamu miliki, maka kamu perlu berpromosi dengan giat.
Lakukan promosi secara beragam mulai dari membuat website, melalui media sosial, maupun menggunakan cara tradisional layaknya membagikan brosur. Dengan begitu, akan semakin beragam pula orang yang tertarik dengan bisnismu.
Untuk mendukungmu melakukan kegiatan promosi ini, kamu juga bisa memanfaatkan dananya dari pinjaman bank, lho.
• Memperluas Jalinan Kerja Sama
Sumber: https://www.bing.com/images/ | Dok Istimewa |
Mengembangkan bisnis agensi travel bisa juga dilakukan dengan cara memperluas jalinan kerja sama. Menjalankan bisnis di bidang apapun, tidak terkecuali bisnis agensi travel, cenderung lebih mudah untuk mencapai tujuan dengan bantuan kerja sama yang dilakukan.
Untuk bisnis travel agent sendiri, kamu bisa memperluas jaringan kerja sama dengan banyak pihak mulai dari dengan supir, pemandu wisata, sewa mobil, hotel, restoran, hingga tempat wisata itu sendiri. Pastikan kamu membuat perjanjian kerja sama dengan pihak-pihak tersebut agar kedua belah pihak bisa sama-sama mendapatkan keuntungan.
• Menawarkan Fasilitas Terbaik
Jika kamu ingin mengembangkan bisnis, maka kamu juga bisa melakukannya dalam bentuk peningkatan fasilitas. Tawarkanlah fasilitas yang terbaik untuk para pelanggan.
Supaya bisa mewujudkan peningkatan kualitas dari fasilitas ini, maka kamu bisa memanfaatkan dana dari pinjaman bank jika memang membutuhkan tambahan dana. Pastikan kamu memilih produk pinjaman yang tepercaya agar bisa membantumu alih-alih merugikanmu.
• Mengutamakan Kenyamanan
Pelanggan akan senang menggunakan agensi travel yang mengutamakan kenyamanannya. Maka dari itu, jika kamu ingin mengembangkan bisnis ini, pastikan kamu tetap memperhatikan aspek ini.
Ketika pelanggan merasa puas dengan pelayanan yang mengutamakan kenyamanan, maka ada kemungkinan untuk pelanggan tersebut menggunakan jasa agensi travelmu kembali di kemudian hari.
Agensi travel merupakan salah satu bisnis yang ramai dan terbilang menjanjikan. Dengan persaingan yang ketat, maka sebagai pemilik usaha kamu perlu berinovasi dan terus mengembangkan bisnismu. Tentu agar proses pengembangan bisnis agensi travel ini bisa berjalan dengan lancar, ada beberapa tips yang bisa kamu aplikasikan.
Berdasarkan pembahasan di atas, tips-tips dalam mengembangkan agensi travel ialah memperluas jangkauan pasar, memastikan keuangan dikelola dengan baik, mengembangkan sesuai anggaran, merencanakan dan melakukan promosi dengan giat, memperluas jalinan kerja sama, menawarkan fasilitas terbaik, dan mengutamakan kenyamanan.
Jika kamu berencana mengembangkan bisnis dan memerlukan tambahan dana, sekarang ini kamu bisa merencanakan pendanaannya dengan mengajukan pinjaman KTA seperti misalnya DBS KTA. Dengan mengajukan pinjaman ini, keuntungan pinjaman KTA bisa kamu rasakan.
Keuntungan tersebut ialah bunga pinjaman merupakan bunga flat mulai dari 0,88% dan bisa mencicil hingga 36 bulan. Selain itu, kamu juga berkesempatan untuk mengajukan pinjaman dengan limit Rp300 juta.
Segera ajukan pinjaman bank layaknya DBS KTA ini untuk dukung proses pengembangan bisnismu. Pelajari lebih lengkap tentang persyaratan dan tahapannya di sini.
Terimakasih telah membaca di Aopok.com, semoga bermanfaat mulai lah buat iklan gratis di Iklans.com dan lihat juga di situs berkualitas dan paling populer Piool.com, peluang bisnis online Topbisnisonline.com dan join di komunitas Topoin.com.